Ditlantas Polda Jabar dan Satlantas Polresta Bogor Kota Kampanye Road Safety di Terminal Baranangsiang

    Ditlantas Polda Jabar dan Satlantas Polresta Bogor Kota Kampanye Road Safety di Terminal Baranangsiang

    KOTA BOGOR - Satlantas Polresta Bogor Kota bersama Sie Dikmas Subdit Kamsel Ditlantas Polda Jabar melaksanakan pembinaan dan penyuluhan kepada masyarakat umum di Terminal Baranangsiang, Senin 22 Mei 2023.

    Hal tersebut sesuai arahan Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso yang bertujuan memberikan edukasi tentang keselamatan berkendara kepada masyarakat yang ada di seputaran Terminal Baranangsiang.

    Kegiatan penyuluhan dan pembinaan dipimpin oleh Kasi Dikmas Subdit Kamsel Ditlantas Polda Jabar Kompol Lisdiana beserta tim, memberikan edukasi terkait keselamatan berkendara di jalan kepada warga masyarakat.

    Peserta kegiatan yang terdiri dari para driver ojek online, sopir Bus AKAP dan AKDP serta masyarakat umum lainnya yang ada di sekitar terminal sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut.

    "Kegiatan ini merupakan aksi kampanye keselamatan di jalan raya, kali ini kita laksanakan bersama dengan Ditlantas Polda Jabar, " ungkap Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso melalui Kasat Lantas Kompol Galih Apria, Senin (22/5/2023).

    "Berdasarkan pilar keselamatan jalan memang Kepolisian lah yang bertanggung jawab atas perubahan perilaku pengguna jalan agar lebih mengutamakan keselamatan, " ucapnya.

    "Maka dari itu kami akan terus mengkampanyekan keselamatan di jalan, dalam berbagai kesempatan untuk mewujudkan zero accident", pungkas Kompol Galih.

    polresta bogor kota
    Hidajat

    Hidajat

    Artikel Sebelumnya

    SDN Papandayan Dikunjungi Satlantas Polresta...

    Artikel Berikutnya

    Senin Pagi, Satuan Lalu Lintas Polsek Bogor...

    Berita terkait