Polsek Bogor Barat Respon Cepat Datangi Lokasi Kebakaran

    Polsek Bogor Barat Respon Cepat Datangi Lokasi Kebakaran

    KOTA BOGOR – Anggota Polsek Bogor Barat Polresta Bogor Kota Polda Jabar respon cepat mendatangi TKP Kebakaran di wilayah Kelurahan Pasir Kuda.

     

    Sesuai dengan arahan Kapolresta Bogor kota Kombes Bismo Teguh Prakoso, Anggota Polsek Bogor Barat gerak cepat mendatangi tempat kejadian perkara musibah kebakaran di daerah Kelurahan Pasir Kuda Bogor Barat.

    “kami mendapat informasi dari warga telah terjadi peristiwa kebakaran, anggota langsung bergegas mendatangi TKP melakukan pendataan serta membantu memadamkan api agar tidak merembet ke tempat lain, ” ucap Kapolsek Bogor Barat Kompol Sudar.

    Menurut keterangan saksi yang ada di lokasi kejadian, Tari selaku Ketua RT 1 RW 5 Kelurahan Pasir Kuda Bogor Barat, kejadian berawal pada hari Selasa, 20 Agustus 2024 sekitar jam 21.00 WIB.

    Saksi melihat ada kejadian kebakaran dan langsung berlari kearah lokasi kejadian untuk melihat dari dekat, membantu semampunya lalu melaporkan kejadian tersebut kepada Polsek Bogor Barat.

    Berlokasi di gardu listrik Jalan Raya Ciomas RW 5 Kelurahan Pasir Kuda Bogor Barat, api diduga akibat konsleting arus pendek listrik.

    “Tidak ada korban jiwa akibat kejadian tersebut namun mengakibatkan kerugian materi yang belum dapat dipastikan besarannya, ” ujar Kompol Sudar.

    “Api berhasil dipadamkan sekitar jam 22.30 WIB berkat kerjasama dari semua pihak, ” pungkasnya.

    1 Unit Kendaraan Pemadam Kebakaran dengan warga sekitar bersama-sama memadamkan api agar tidak membesar dan merembet kepemukiman warga atau bangunan lainnya.

    Terlihat dilokasi kejadian Bhabinkamtibmas Aipda Wawan, IPDA Imam kanit reskrim Polsek Bogor Barat selaku Pawas, Anggota Sabhara Polsek Bogor Barat beserta anggota Reskrim dan Intelkam Polsek Bogor Barat mengamankan lokasi kebakaran dan membantu memadamkan api bersama unit pemadam serta masyarakat sekitar.

    Akibat kejadian tersebut sebagian wilayah Bojong Menteng kelurahan pasir kuda dan sekitarnya mengalami pemadaman listrik, selanjutnya segera dilakukan perbaikan oleh Dinas PLN untuk mengganti alat yang rusak agar listrik dapat normal kembali.

    Sjah Nur

    Sjah Nur

    Artikel Sebelumnya

    Institut Ummul Quro Al Islami Gelar Wisuda,...

    Artikel Berikutnya

    Meriah, 1200 anak Meriahkan Acara Gebyar...

    Berita terkait